Pintar Berbahasa Lewat Twitter

twitterSocial media yang satu ini tampaknya makin beken saja. Yup jumlah anggota Twitter, semakin hari semakin bejibun. Nah, di situ juga ada banyak akun yang menarik. Antara lain, akun untuk belajar bahasa. Cek, yuk!


@BelajarPerancis
Akun ini ingin membantu followers-nya belajar bahasa Perancis. Caranya dengan memberikan contoh kalimat serta pelafalannya. Selain itu, kita juga bisa mention akun-nya untuk berkonsultasi. Lumayan banget lah, untuk menambah perbendaharaan bahasa Perancis. Tapi karena yang disampaikan melalui Twitter sangat singkat, sebaiknya kita sudah punya basic Perancis atau mengambil kelasnya di sekolah.
Contoh tweet: “Kamu sudah makan siang? | Est-ce que tu as pris le dèjeuner? (Bc: esqeu tu a pri le dezyeune).”

@Bahasa_Kita
Sering bingung dengan pemakaian kata dan penulisan yang tepat dalam bahasa Indonesia? Timeline tweet ini mencoba menjelaskannya pada kita. Kebanyakan infonya disertai link ke page FB dan blog, sehingga kita mendapat pemaparan yang lebih lengkap. Lumayan membantu, terutama dalam menghadapi tes Bahasa Indonesia.
Contoh Tweet:  “Yang benar: “pompa bensin” bukan “pom bensin”; "promosi" bukan "promo"; Sebagai pemakai bahasa sebaiknya tidak...