Tutorial Untuk Riasan Mata

riasan mataKelopak mata adalah bidang yang sering kita gunakan untuk eksperimen warna make up. Sedangkan untuk alis, umumnya kita mewarnainya dengan warna-warna natural, seperti hitam atau cokelat. Sesekali, coba yuk mewarnai alis dengan dua warna. Tenang, nggak akan terlihat berlebihan, kok.

Siapkan:
  • Foundation.
  • Pensil alis warna cokelat. Bisa diganti dengan eyeshadow warna cokelat pekat.
  • Eyeshadow warna gold.
  • Eyebrow brush.
Caranya:
  • Aplikasikan foundation tipis-tipis dan merata di kelopak mata hingga alismu.
  • Bubuhkan pensil alis warna cokelat samar-samar, sesuaikan dengan bentuk alis.
  • Untuk look yang lebih edgy, coba gambar alis agak berbeda dari garis alis alamimu.
  • Pulaskan satu garis eyeshadow warna gold, di bagian bawah dan atas alis.
  • Jika ingin lebih daring, pilih eyeshadow warna shocking atau warna kesukaanmu.
  • Untuk kesan lebih berani, bubuhkan eyeshadow dengan menekan-nekan kuas ke bagian mata, tanpa perlu diratakan. Atau bubuhkan di satu titik, misalnya pangkal alis saja.
  • Tebalkan alis yang sudah dibentuk di awal dengan pensil alis warna cokelat.
  • Rapikan dengan menggunakan eyebrow brush agar terlihat natural.